Selasa, 28 Januari 2014

ORGANISASI ITU KEREN!



Malam ini masih berkutat dengan laptop. Seperti biasa, Cuma pingin nulis aja. Nulis tentang apa yang aku suka.

Kali ini aku mau cerita perihal ketertarikanku dengan ORGANISASI. Bagaimana aku bisa tertarik dengan satu hal ini? begini ceritanya…

Sebenarnya, dari kecil aku suka ikut orang tua ke beberapa kegiatan rapat dan organisasi. Dan saat itu juga aku melihat banyak sosok yang berpengaruh ditengah rapat. Kalian tau apa yang aku pikirkan ? aku ingin seperti mereka, aku ingin berlagak menjadi orang sibuk dan berbicara tentang banyak hal yang terdengar begitu keren. SO.. semua yang aku lakukan dan aku dapatkan sekarang di organisasi adalah sesuatu yang dulunya hanya sebatas APA YANG AKU INGINKAN.

Dimulai dari anak SD yang gak tau apa-apa dan bodoh, akhirnya aku sampai juga di masa putih biru (SMP) Haha. Di masa ini aku nyobak mendaftarkan diri menjadi pengurus Organisasi Siswa Intra sekolah (OSIS). Tapi aku GAGAL. Bukan hanya gagal sekali, tapi 2 kali berturut-turut. Kok bisa ya? Ya.. mencoba berpikir positif aja, mungkin karena banyak anak yang lebih baik dari aku atau memang aku sudah dipersiapkan untuk sebuah organisasi yang lebih dari ini. tapi entah kenapa aku jadi punya dendam gara-gara ke gagalan ini. Dendam sama diri sendiri. Itulah alasan kenapa aku sempat berjanji pada diri sendiri waktu kelas 3 SMP. Aku janji, dimasa SMA nanti aku bakalan LOLOS OSIS dan jadi pengurus. Gak aneh,  karena menurutku ini adalah cara dimana aku membalas ke gagalan yang positif.

Masa SMP terlewati. Aku masih ingat dengan janjiku itu, aku akan bergabung di organisasi dan menjadi salah satu orang yang turut andil dalam sebuah perubahan untuk diri sendiri, dan orang lain.

masa SMA-ku dimulai dan aku mulai melihat kerja OSIS disekolahku yang baru ini. saat itu dan hingga saat ini aku berpendapat, OSIS SMA itu berwibawa dan keren (itu menurutku). OSIS di sekolahku terkenal sebagai OSIS terbaik (aamiin). 

Demi membayar janji, akhirnya aku mendaftarkan diri menjadi pengurus OSIS  dan aku mulai ikut tes-nya dari sore sampai malam. Awalnya aku kira ini gak sulit dan gak beda jauh sama tes OSIS SMP. Tapi ternyata.. tesnya susah. Waktu tes dijamanku, ada 5 tahapan untuk lolos jadi pengurus OSIS :

1.   1.  Tahap administrasi (data, rapot dan prestasi)
2.   2.   Tahap fisik (lari, sit up, push up dll)
3.   3.    Tes bakat
4.   4.    Tes wawancara
5.    5.    Tes ketangkasan, kreatifitas, keberanian, dan leadership

Yaa.. susah-susah gampang sih. Dari sekian banyak yang mendaftar (50 anak), hanya tersisa 20 anak terbaik. Dan disetiap tahapannya selalu ada yang tersisihkan. Waktu itu aku benar-benar harus siap fisik, mental dan pastinya PERCAYA DIRI. Gak mikir aku menampilkan hal bodoh atau apalah itu, yang penting aku melakukan yang terbaik dan aku bisa LOLOS.

Usahaku gak sia-sia. Setelah sebulan menjalani tes. Aku berhasil menjadi pengurus OSIS dengan jabatan SEKBID 1 (keagamaan). Aku bertahan di OSIS sampai kelas 3 SMA, tapi di jenjang yang lebih tinggi ini aku punya jabatan yang berbeda dari sebelumnya, yaitu sebagai koordinator SEKBID 8 (sastra dan budaya).

Banyak hal yang aku dapatkan di OSIS. Dari mulai rasa percaya diri yang semakin tinggi, skill berbicara di depan orang banyak yang semakin terasah, belajar memimpin orang banyak (paling banyak, aku pernah memimpin sekitar 98 anak), belajar tanggung jawab sama tugas, belajar memanaj waktu antara belajar dan organisasi (walaupun sibuk, harus tetap berprestasi), belajar menata kalimat ketika harus berbicara didepan orang yang lebih tua, belajar untuk berbisnis, belajar untuk menjalin sebuah kerjasama dengan instansi besar dan banyak lagi.

Banyak yang aku dapat di OSIS. Terutama waktu aku jadi Ketua Pelaksana MAGENDA 6. Ya, aku paling suka pengalaman ini. saking senengnya aku sampe sering banget cerita pengalamanku yang satu ini dimana aja, terutama di blog ini. menurutku.. apapun yang aku dapat di OSIS, semuanya terangkum dalam program ini. benar-benar perjuangan.

Menurutku organisasi itu bagus buat aku dan buat kalian juga pastinya. Kenapa? Ya, karena aku sudah merasakan dampaknya. Walaupun harus menyita banyak waktu dan hidup sebagai anak yang sedikit tidak normal dengan banyak aktifitas. Tapi semua yang aku kerjakan di OSIS, secara gak langsung buat aku jadi banyak belajar dari setiap kejadian manusia dari rasa susah, capek, bingung, sakit hati, pertemanan, kekompakan, haru, bangga, dan banyak lagi yang pastinya bakalan NANO NANO dan NYATA banget! :D

Perlu kalian tahu, OSIS SMA itu benar-benar berbeda dengan OSIS SMP. OSIS di sekolahku (SMADA Bondowoso) benar-benar menjadi orang yang berpengaruh dan benar-benar menjadi organisasi tertinggi disekolah, dimana kebijakan semua program ekstrakulikuler berada di bawah pengawasan OSIS, jadi kalau ada ekstrakulikuler menjalankan program tanpa kordinasi dengan OSIS, maka program itu terancam gagal (itu ditahunku, gak tau sekarang, tapi pasti masih gini kok). Dan OSIS di sekolahku benar-benar menjadi PEKERJA KREATIFITAS. Disini kita dibebaskan untuk berkreasi. Dan OSIS disini benar-benar MANDIRI, jadi kerjanya yaa.. bisa dibayangkan sendiri, terkadang untuk menjalankan sebuah program, kita harus lembur seharian, bahkan untuk mencari dana program besar, kita berusaha untuk mencari sendiri walaupun sekolah sudah memberikan dana untuk OSIS. Lalu apa tugas guru? Guru HANYA MENGAWASI KERJA OSIS. Kerja OSIS berat tapi INI KEREN! Percaya deh.. aku aja sampai ketagihan haha.

Menurutku OSIS itu adalah tempat dimana aku berkembang dan berubah menjadi manusia yang lebih  baik dan menjadi tempat dimana aku memupuk KEPERCAYAAN ORANG TERHADAP-KU. Ada satu kalimat yang selalu aku ingat, kalimat dari salah satu kakak OSIS-ku yang sebenarnya kalimat itu adalah kutipan dari ucapan Presiden Amerika John F Kennedy yang mengalami sedikit perubahan, begini kalimat itu berbunyi:

”jangan bertanya apa yang kamu dapat dari OSIS, tapi bertanyalah apa yang sudah kamu berikan untuk OSIS”

Kedewasaan-ku berawal dari sini. OSIS MENGUBAH HIDUPKU  LEBIH BAIK DAN MEMBUATKU BERANI BERMIMPI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar